Dwigol Bynoe-Gittens bawa Dortmund bungkam Frankfurt 2-0

Klasemen Liga Jerman: Eintrach Frankfurt naik ke posisi kedua

Jakarta (primedailydigest.com) – Eintracht Frankfurt naik ke posisi kedua klasemen Liga Jerman usai mengalahkan Werder Bremen dengan skor tipis 1-0 di Stadion Deutsche Bank Park, Frankfurt, Minggu pagi WIB.

Kini Eintracht Frankfurt mengoleksi 23 poin dari 11 pertandingan, terpaut enam poin dari Bayern Munich yang menempati posisi pertama klasemen Liga Jerman, menurut catatan Bundesliga.

Kemenangan Eintracht Frankfurt atas Werder Bremen pekan ini tercipta berkat gol tunggal Mario Gotze yang dicetak di penghujung babak pertama.

Keberhasilan Eintracht Frankfurt naik ke peringkat kedua tak lepas dari kekalahan yang dialami RB Leipzig saat bertemu Hoffenheim.

Baca juga: RB Leipzig Kalah dari Hoffenheim, Eintrach Frankfurt Menang Tipis

RB Leipzig tercatat kalah dari Hoffenheim dengan skor ketat 3-4 di Stadion Hein-Neckar Arena, Sinsheim, Baden-Wurttemberg, Sabtu malam waktu setempat.

Pada laga tersebut terjadi kejar-kejaran gol dan beberapa kali RB Leipzig sempat unggul lewat Willi Orban, Antonio Nusa, dan Stanley Nsoki (GBD), namun Hoffenheim mampu bangkit berkat Adam Hlozek (2), Tom Bischof, dan Jacob Bruun Larsen.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *