Jakarta (primedailydigest.com) – Bek tengah Bayern Munich dan Timnas Jepang, Hiroki Ito, harus menjalani operasi pada kakinya yang cedera sehingga dipastikan tidak akan melakoni debut bersama tim Bavaria dalam waktu dekat.
Pemain berusia 25 tahun itu belum pernah memainkan satu pun pertandingan kompetitif untuk Bayern. Ia didatangkan pada musim panas ini dari Stuttgart dengan biaya transfer yang dilaporkan sebesar 23,5 juta euro.
????️ ?????????????????????????????? kepada staf:”Sacha #Boey baik-baik saja. Mungkin kami akan mendapatkan pemain setelah jeda internasional. Hiroki #Ito harus sedikit bersabar sekarang. Ini pahit baginya dan bagi kami. Tapi dia akan kembali kuat dan menemukan performa terbaiknya.” .”… pic.twitter.com/UYWV7Lgd3a
— FC Bayern Munich (@FCBayern) 5 November 2024
“Hiroki Ito memerlukan operasi lebih lanjut pada metatarsalnya. “Ini terjadi hari ini, Selasa, dan berjalan dengan baik,” kata Bayern seperti dikutip dari laman resminya.Oleh karena itu, bek FC Bayern tersebut akan kembali absen selama beberapa waktu, dan akan memulai kembali program rehabilitasinya secepatnya, tambah Bayern.
Baca juga: Bek anyar Bayern asal Jepang mengalami patah tulang metatarsal
Bayern sempat berharap Ito bisa pulih sepenuhnya pada akhir Oktober atau awal November.
Dalam jumpa pers jelang laga Liga Champions Bayern melawan Benfica yang dimainkan Rabu (6/11), pelatih Bayern Vincent Kompany mengatakan Ito harus tetap bersabar.