Jakarta (primedailydigest.com) – Maruarar Sirait, politikus Gerindra yang menjabat Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP). Berada di kabinet baru Presiden Prabowo, harta kekayaan Maruarar Sirait menjadi perhatian publik.Pria kelahiran Medan, 23 Desember 1969 ini memiliki karir politik yang cukup panjang, bahkan ia merupakan salah satu mantan politisi senior partai PDI-P.
Selama empat periode, Maruarar Sirait aktif di parlemen pemerintah, yakni menjabat sebagai anggota DPR RI di Komisi XI yang membidangi keuangan, perencanaan pembangunan nasional, moneter, dan sektor jasa keuangan.
Tak hanya di dunia politik, Maruarar Sirait terpilih menjadi Manajer Koperasi Keluarga Besar Mahasiswa (KKBM) Unpar Bandung dan Komisaris Utama PT Potenza Sinergi.
Sebagai mantan Ketua Panitia Pengarah Piala Presiden 2015-2019, Maruarar dipercaya Erick Thohir menjadi Ketua Satgas Anti Mafia Sepak Bola pada 2023.
Baca juga: Muhamad Herindra Ketua Aset BIN Berdasarkan Data LHKPN
Harta Maruarar Sirait
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Maruarar Sirair melaporkan data total harta kekayaannya sebesar Rp 85.803.512.722 atau sekitar Rp 85 miliar. Aset terbesar yang dimiliki Maruarar terdiri dari 31 tanah dan bangunan senilai Rp 74 miliar.